Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Resep Rujak Cingur Khas Jawa Timur

Resep Rujak Cingur Khas Jawa Timur Ilustrasi rujak cingur. ©Shutterstock/ismed_photography_SS

Merdeka.com - Kepingin menyantap sayuran segar untuk pencernaan, coba santap salad, gado-gado, karedok, atau rujak. Iya, rujak dari berbagai daerah di nusantara punya banyak isian sayur yang menyehatkan. Misalnya rujak cingur khas Jawa Timur. Makanan ini mengandung banyak serat, karena menggunakan kangkung, tauge, dan mentimun. Masih ditambah tempe, tahu goreng, dan cingur yang kenyal pula.

Berikut ini resep rujak cingur khas Jawa Timur dengan bumbu petisnya yang legit gurih. Selamat mencoba di rumah!

Bahan:

250 gram cingur sapi 1/2 ikat kangkung, siangi dan buang batangnya yang tua 100 gram kecambah, seduh air panas 2 buah mentimun, iris 4 buah tahu goreng, iris-iris 2 buah tempe goreng, iris-iris 2 buah tempe kacang 1 sendok makan tepung terigu lontong secukupnya minyak goreng secukupnya

Bumbu Cingur & Tempe Kacang:

3 siung bawang putih 2 cm kunyit 2 lembar daun jeruk 1/2 sendok teh ketumbar 1/2 gelas air matang 1/2 sendok teh garam minyak goreng secukupnya

Bumbu Petis:

200 gram gula merah 8 sendok makan kacang tanah goreng 5 buah cabai rawit merah atau sesuai selera 5 sendok makan petis manis 3 sendok makan petis udang 1 sendok teh asam jawa 1/2 buah pisang batu, iris tipis 1/4 sendok teh terasi air secukupnya garam secukupnya

Catatan:Anda juga bisa menambahkan irisan nanas, jambu monyet, atau bengkoang.

Cara Membuat Rujak Cingur:

Haluskan bahan-bahan bumbu cingur, lalu campur dengan setengah gelas air. Cuci bersih cingur, tiriskan, lalu rendam dalam bumbu yang sudah dicampur air minimal 15 menit. Ambil satu sendok makan bumbu perendam cingur, lalu campur dengan tepung terigu dan beberapa sendok air. Gunakan untuk membumbui tempe kacang. Goreng cingur dengan minyak yang banyak sampai matang. Tidak perlu sampai kering. Selanjutnya goreng tempe kacang yang sudah dibalut bumbu tepung basah hingga renyah. Potong-potong cingur, tempe goreng, dan tempe kacang goreng tepung sesuai selera. Sisihkan terlebih dahulu. Cuci bersih semua bahan sayur. Rebus kangkung yang sudah disiangi, lalu tiriskan. Siapkan cobek. Haluskan cabai rawit, terasi, kacang goreng, asam jawa, gula merah, pisang batu, dan garam. Tambahkan petis udang dan petis manis. Ulek sampai halus sambil dituangi air hingga mencapai kekentalan yang diinginkan. Masukkan kangkung, mentimun, kecambah, tahu, tempe, cingur, dan lontong ke dalam cobek. Aduk rata, lalu sajikan di atas piring.

(mdk/tsr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Resep Bumbu Rendang yang Enak dan Mudah Dibuat, Bikin Nagih

Resep Bumbu Rendang yang Enak dan Mudah Dibuat, Bikin Nagih

Kelezatan rendang terletak pada bumbunya. Bumbu ini terdiri dari berbagai olahan rempah.

Baca Selengkapnya
Resep Cireng Isi Berbagai varian, Cocok untuk Ide Jualan dan Cemilan di Rumah

Resep Cireng Isi Berbagai varian, Cocok untuk Ide Jualan dan Cemilan di Rumah

Merdeka.com merangkum resep cireng isi berbagai varian yang cocok untuk ide jualan bahkan untuk sekadar cemilan di rumah.

Baca Selengkapnya
Resep Bumbu Kari Ayam Rumahan, Sederhana Namun Kaya Cita Rasa dan Mudah Dibuat

Resep Bumbu Kari Ayam Rumahan, Sederhana Namun Kaya Cita Rasa dan Mudah Dibuat

Untuk memasak kari biasanya dibutuhkan rempah seperti daun salam, lengkuas, kunyit, kemiri, cengkeh, asam, buah lawang dan masih banyak lagi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
8 Resep Puding Susu Buah Segar, Cocok Disantap saat Cuaca Panas

8 Resep Puding Susu Buah Segar, Cocok Disantap saat Cuaca Panas

Lembutnya puding susu bercampur buah segar akan memanjakan lidah Anda saat cuaca terik!

Baca Selengkapnya
Mengenal Jamu Seruni Putih, Resep Turun Temurun yang Menolak Punah

Mengenal Jamu Seruni Putih, Resep Turun Temurun yang Menolak Punah

Resep jamu Kiringan sudah bertahan selama 74 tahun. Kini jadi aset budaya Khas Bantul

Baca Selengkapnya
Resep Cireng Isi Jamur, Cocok untuk Camilan Buka Puasa

Resep Cireng Isi Jamur, Cocok untuk Camilan Buka Puasa

Cireng jamur memiliki cita rasa manis, tekstur kenyal, dan lezat.

Baca Selengkapnya
12 Resep Bumbu Jagung Bakar Sederhana, Favorit, sampai Istimewa

12 Resep Bumbu Jagung Bakar Sederhana, Favorit, sampai Istimewa

Mulai dari bumbu jagung bakar mentega, pedas manis, bawng, sampai keju.

Baca Selengkapnya
2 Resep Gulai Tunjang (Kikil) Khas Padang, Empuk dan Kaya Rasa

2 Resep Gulai Tunjang (Kikil) Khas Padang, Empuk dan Kaya Rasa

Gulai tunjang terbuat dari kikil di kaki sapi yang berbentuk cincin dan berwarna putih.

Baca Selengkapnya
6 Resep Kue Jagung Kukus Enak ala Rumahan, Cocok untuk Camilan

6 Resep Kue Jagung Kukus Enak ala Rumahan, Cocok untuk Camilan

Jagung dapat diolah menjadi kue kukus lezat menggoda selera untuk camilan santai Anda.

Baca Selengkapnya