Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menikmati keunikan 8 'neraka' di Beppu, Jepang

Menikmati keunikan 8 'neraka' di Beppu, Jepang Kamado jigoku, Beppu, Jepang. ©2014 Merdeka.com/sandrine77.com

Merdeka.com - Beppu adalah kota yang terletak di Prefektur Oita, pulau Kyushu, Jepang. Wilayah ini terkenal dengan onsen, sumber air panas yang melimpah. Beppu,adalah rumah bagi lebih dari 2.500 onsen. Menurut Wikipedia, di sana terdapat delapan sumber air panas terkenal yang disebut 'delapan neraka Beppu. Enam di antaranya terletak di distrik Kannawa, dan dua sisanya terletak di distrik Shibaseki. Onsen-onsen tersebut populer sebagai tempat wisata bagi warga Jepang yang sedang menikmati musim liburan Golden Week.Umi-Jigoku yang berarti 'neraka laut' adalah sumber air panas berwarna biru kobalt yang cantik. Dilaporkan CNN, warna birunya itulah yang menjadi sumber namanya. Warna biru jernih tersebut dikarenakan suhu air panas di sana yang sangat tinggi, yaitu 98 derajat Celcius. Uap air di sumber air panas ini dimanfaatkan untuk memanaskan rumah kaca yang berdiri di dekatnya. Oniishibozu-Jigoku secara harfiah berarti 'neraka kepala gundul'. 'Neraka' yang lebih panas daripada Umi-Jigoku ini mendapatkan namanya dari lumpur abu-abu yang menyemburkan gelembung menyerupai kepala gundul seorang biksu.

beppu jepang

Photo sandrine77.com Yama-Jigoku yang berarti 'neraka gunung' mendapatkan namanya karena bentuknya yang menyerupai gunung lumpur dalam legenda. Kamado-Jigoku yang berarti 'neraka panci masak' memiliki warna biru muda yang cantik. Oniyama-Jigoku atau 'neraka gunung iblis' juga dikenal dengan nama 'neraka bauya'. Sebab di sumber air panas ini berkeliaran beberapa ekor buaya. Tekanan uap di sini cukup kuat untuk menarik satu gerbong kereta, serta menciptakan kondisi yang ideal untuk berkembang biak buaya.

panas 039neraka039 beppu jepang

panas 039neraka039 beppu jepang

panas 039neraka039 beppu jepang

panas 039neraka039 beppu jepang

panas 039neraka039 beppu jepang

Photo by CNN Shiraike-Jigoku atau 'neraka kolam putih' memiliki pemandangan yang cantik. Kolamnya berwarna putih susu dan di tengah-tengahnya terdapat batu menyerupai taman zen Jepang. Sumber air panas ini menyembur-nyemburkan uap putih. Warna airnya yang seperti susu berasal dari campuran asam borat, garam, natrium silikat dan kalsium bikarbonat. Tatsumaki-Jigoku atau 'neraka tornado' dianggap sebagai harta alam Beppu. Di sini terdapat geyser yang meletus setiap setengah jam. Letusannya bisa sampai setinggi 50 meter. Sementara Chinoike-Jigoku berarti 'kolam air darah' memiliki air berwarna merah yang sangat unik, serupa warna darah.

beppu jepang

Photo by www.virtualtourist.com

beppu jepang

Photo by www.panoramio.com

001 tantri setyorini?20140708045856

Photo by english.beppu-navi.jp Tempat ini populer sebagai objek wisata yang diburu warga Jepang untuk kesembuhan, sebab air panas di sini dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit. Pengunjung bahkan bisa membeli salep yang terbuat dari tanah liat yang digunakan untuk mengobati penyakit kulit di sekitar sumber air panas.

(mdk/tsr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
9 Negara yang Memiliki Air Terjun Tertinggi di Dunia

9 Negara yang Memiliki Air Terjun Tertinggi di Dunia

Air terjun merupakan bentuk keajaiban dan keindahan alam yang patut untuk dilihat. Yuk, simak daftar air terjun tertinggi di dunia!

Baca Selengkapnya
Penampakan Daerah Paling Kotor di Jepang Banyak Sampah Di mana-mana, 'Orang Jepang Aja Ogah Ke Sini'

Penampakan Daerah Paling Kotor di Jepang Banyak Sampah Di mana-mana, 'Orang Jepang Aja Ogah Ke Sini'

Begini penampakan daerah terkotor di Jepang sampai ditemukan banyak sampah sepanjang jalan.

Baca Selengkapnya
Warga Bawean Digegerkan Kemunculan Sumber Mata Air Panas usai Gempa di Tuban, Begini Penampakannya

Warga Bawean Digegerkan Kemunculan Sumber Mata Air Panas usai Gempa di Tuban, Begini Penampakannya

Warga Bawean Digegerkan Kemunculan Sumber Mata Air Panas usai Gempa di Tuban, Begini Penampakannya

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Peristiwa 17 Januari:  Gempa Dahsyat Melanda Kobe, Salah Satu Gempa Terparah yang Merusak Jepang

Peristiwa 17 Januari: Gempa Dahsyat Melanda Kobe, Salah Satu Gempa Terparah yang Merusak Jepang

Gempa bumi besar Hanshin terjadi pada tanggal 17 Januari 1995 di Jepang, dengan kekuatan 7,3 skala Richter.

Baca Selengkapnya
Penampakan Banyak Air, Emas & Berlian di Perut Bumi Arab, Padahal di Permukaan Pasir & Gersang

Penampakan Banyak Air, Emas & Berlian di Perut Bumi Arab, Padahal di Permukaan Pasir & Gersang

Di bawah permukaan pasir, ada banyak air menggenang hingga emas dan berlian.

Baca Selengkapnya
Dijual Mahal di Jepang, Belut Ternyata Kaya Zat Gizi dan Punya Manfaat Tersendiri

Dijual Mahal di Jepang, Belut Ternyata Kaya Zat Gizi dan Punya Manfaat Tersendiri

Belut Jepang, juga dikenal sebagai unagi, memiliki harga yang relatif mahal di Jepang.

Baca Selengkapnya
Usai Gempa, Pengungsi di Bawean Mengeluh Air Jadi Keruh

Usai Gempa, Pengungsi di Bawean Mengeluh Air Jadi Keruh

Air yang biasa digunakan jernih mendadak keruh berwarna kecoklatan.

Baca Selengkapnya
Tiga Hari Tertimbun Reruntuhan Rumah Akibat Gempa, Nenek 80 Tahun di Jepang Selamat

Tiga Hari Tertimbun Reruntuhan Rumah Akibat Gempa, Nenek 80 Tahun di Jepang Selamat

Gempa berkekuatan 7,6 magnitudo mengguncang Jepang pada Senin (1/1).

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Air Sumur yang Keruh, Bau dan Berminyak

Cara Mengatasi Air Sumur yang Keruh, Bau dan Berminyak

Sumur air memberikan keberlanjutan pasokan air, terutama saat terjadi gangguan pasokan air dari pihak ketiga.

Baca Selengkapnya