Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Total pendapatan 5 Gangster terbesar dunia ini Rp 1.210 Triliun

Total pendapatan 5 Gangster terbesar dunia ini Rp 1.210 Triliun yakuza. ©inkntell.com

Merdeka.com - Kejahatan melalui dunia maya seringkali menjadi pemberitaan utama saat ini. Sebagian besar tindakan kriminal tersebut dilakukan para peretas untuk membobol kartu kredit seseorang yang kemudian digunakan untuk berbelanja.

Seperti dilansir dari majalah Fortune, menurut survey yang dilakukan Javelin Strategy and Research pada 2013, total kerugian akibat kejahatan tersebut ditaksir mencapai Rp 240 triliun (jika kurs USD 1 = Rp 12 ribu). Kerugian tersebut berasal bukan dari uang yang dicuri, namun dari usaha untuk mencegah pencurian.

Namun, hasil kejahatan sebanyak itu, belum seberapa jika dibandingkan dengan tindak kriminal yang dilakukan oleh organisasi kejahatan yang menjual narkoba dan memperdagangkan manusia. Organization of American States memperkirakan, penjualan kokain di Amerika menghasilkan uang Rp 408 triliun per tahun.

Pendapatan organisasi kejahatan dari bisnis terlarangnya sangat sulit diperkirakan. Seringkali mereka berusaha menyembunyikan apa yang mereka perbuat.

Beberapa dari mereka bahkan terorganisir di seluruh dunia, seperti Yakuza yang berasal dari Jepang.

Berikut lima besar organisasi kejahatan dunia yang disusun berdasarkan pendapatan mereka.

Yamaguchi Gumi memiliki pendapatan setahun Rp 960 triliun

Gang terbesar paling terkenal di dunia bernama Yamaguchi Gumi, salah satu kelompok yang di Jepang disebut 'Yakuza'. Yakuza sendiri bisa diartikan sebagai 'Mafia' jika di Amerika.Menurut mantan Kepala Polisi Jepang, Hiromitsu Suganuma, Yamaguchi Gumi menghasilkan uang dengan menjual narkotika, perjudian dan pemerasan.Yakuza sendiri telah ada sejak ratusan tahun yang lalu. Menurut penulis buku 'An Economic History of Organized Crime',? Dennis McCarthy, Yakuza merupakan kelompok kejahatan paling terorganisir di dunia.Tidak seperti kelompok kejahatan di China, Triad, yang digerakkan oleh ikatan kekeluargaan, Yakuza terikat oleh hirarki anggota. Setiap orang yang sudah bergabung, harus setia terhadap Yakuza.Hirarki ini yang menyebabkan Yakuza tidak bisa dilumpuhkan, bahkan oleh pemerintah Jepang sekali pun.

Pendapatan Solntsevskaya Bratva setahun Rp 102 triliun

Berbeda dengan Yakuza yang terikat dengan hirarki, kelompok kejahatan terorganisir asal Rusia, Solntsevskaya Bratva sangat terdesentralisasi. Kelompok ini terdiri dari 10 pimpinan otonom yang dapat mengendalikan salah satu dari mereka.Menurut profesor kriminolog dari Universitas Oxford, Frederico Varese, Solntsevskaya Bratva memiliki pendapatan dari menjual narkotika dan perdagangan manusia. Uang yang dihasilkan kelompok ini diawasi oleh 12 perwakilan yang biasa melakukan pertemuan di negara yang berbeda tiap tahunnya.Diperkirakan, kelompok ini memiliki 9 ribu anggota. Kelompok kejahatan terorganisir Rusia seringkali terlibat perdagangan heroin di Afghanistan.

Pendapatan Camorra setahun sebesar Rp 58,8 triliun

Saat mafia Italia-Amerika semakin dilemahkan oleh hukum selama beberapa dekade, Mafia Italia di negara asalnya tetap memiliki kekuatan. Meskipun Mafia di Italia mendapat perlawanan dari masyarakat, media, pemerintah pusat, ada beberapa pemerintah lokal yang melindungi mereka.Sebuah studi yang dilakukan Universitas Cattolica terkait kejahatan transnasional memperkirakan, pendapatan empat kelompok Mafia di Italia mencapai 396 triliun.Di antara kelompok Mafia yang ada di Italia, Commora tercatat sebagai yang tersukses. Pendapatan mereka setahun diperkirakan mencapai Rp 58,8 triliun.Tindakan kriminal yang dilakukan Commora diantaranya, prostitusi, pemalsuan, perjudian, riba, dan pemerasan. Berasal dari Naples, Commora yang awalnya merupakan gang penjara diperkirakan sudah ada sejak abad ke 19.

Ndrangheta menghasilkan Rp 54 triliun per tahun

Berasal dari Calabria, Italia, 'Ndrangheta merupakan mafia dengan pendapatan terbesar kedua setelah Commora. Usaha yang dijalankannya adalah penjualan narkotika jenis kokain.'Ndrangheta menjalin kerja sama dengan pengedar kokain yang berasal dari Amerika Selatan. Barang haram tersebut kemudian dipasarkan di Eropa.'Ndrangheta diketahui telah mengembangkan sayapnya hingga ke Amerika. Di negeri Paman Sam, kelompok Mafia ini dibantu oleh kelompok Gambino dan Bonnano.Pada Februari 2014, kepolisian Italia dan Amerika menangkap belasan keluarga 'Ndrangheta dan Gambino. Mereka dituntut dengan pasal pengedaran narkotika lintas negara.

Sinaloa Cartel hasilkan Rp 36 triliun per tahun

Sinaloa merupakan kartel penjualan narkotika di Meksiko. Mereka merupakan kelompok kejahatan yang kerap meneror warga Meksiko.Kantor Pengawasan Kebijakan Obat Gedung Putih memperkirakan, warga Amerika menghabiskan Rp 1.200 triliun tiap tahunnya. Sebanyak Rp 78 triliun didapatkan oleh kartel Meksiko.Dengan target pasar sebesar 60 persen, Sinola mendapatkan Rp 36 triliun per tahun. Meskipun pemimpin Sinaloa tertangkap bulan Februari 2014, kelompok ini berhasil menghindari pertumpahan darah dalam memilih pemimpin baru.

(mdk/tts)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Total Utang Semua Negara di Dunia Capai Rekor Tertinggi, Nilainya Tembus Rp4 Juta Triliun

Total Utang Semua Negara di Dunia Capai Rekor Tertinggi, Nilainya Tembus Rp4 Juta Triliun

Sekitar 55 persen dari kenaikan ini berasal dari negara-negara maju, terutama didorong oleh AS, Prancis, dan Jerman.

Baca Selengkapnya
Kaesang ke Mantan Gangster: Mau Jadi Politisi atau Pengusaha Ayo, Nanti Sama Saya

Kaesang ke Mantan Gangster: Mau Jadi Politisi atau Pengusaha Ayo, Nanti Sama Saya

Kaesang mengatakan bahwa setiap orang harus dikasih kesempatan.

Baca Selengkapnya
Jejak Kriminal Gangster Spesialis Nasabah Bank di Sumsel Bawa Kabur Ratusan Juta, 1 Wanita Muda jadi Anggota

Jejak Kriminal Gangster Spesialis Nasabah Bank di Sumsel Bawa Kabur Ratusan Juta, 1 Wanita Muda jadi Anggota

Komplotan ini memiliki berbagi peran. Si wanita mengawasi korban di dalam bank dan lainnya mengeksekusi setelah diberi kode oleh tersangka wanita.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Transaksi Dana Kampanye Janggal PPATK Bukti Dana Partai Politik Tidak Transparan

Transaksi Dana Kampanye Janggal PPATK Bukti Dana Partai Politik Tidak Transparan

Ternyata, dana ini tidak mengalami pergerakan yang signifikan, namun terjadi perputaran dana hingga mencapai triliunan rupiah

Baca Selengkapnya
Polisi Gadungan yang Ngaku Berpangkat AKP Ini Tipu Wanita hingga Rp 165 Juta, Begini Nasibnya Kini

Polisi Gadungan yang Ngaku Berpangkat AKP Ini Tipu Wanita hingga Rp 165 Juta, Begini Nasibnya Kini

Polisi gadungan melakukan penipuan hingga ratusan juta. Kini diamankan pihak. kepolisian.

Baca Selengkapnya
Tragis dan Memilukan, Pengamen Keterbelakangan Mental Dipukuli  dan Uangnya Dirampas Orang Tak Dikenal

Tragis dan Memilukan, Pengamen Keterbelakangan Mental Dipukuli dan Uangnya Dirampas Orang Tak Dikenal

Sebanyak dua orang tega menghajarnya hingga merampas uang milik pengamen bernama Iwan itu.

Baca Selengkapnya
Bangun Bisnis dengan Modal Rp2 Juta, Penjual Elektronik di Gang Sidoarjo Kini Punya Omzet Miliaran Rupiah Tanpa Utang Bank

Bangun Bisnis dengan Modal Rp2 Juta, Penjual Elektronik di Gang Sidoarjo Kini Punya Omzet Miliaran Rupiah Tanpa Utang Bank

Awal merintis bisnisnya, Sueb mendapat omzet puluhan juta. Kini Sueb mampu meraih omzet hingga miliaran rupiah.

Baca Selengkapnya
Akhir Aksi Sindikat Penipuan Penerimaan ASN Kemenkumham dan Kemenag

Akhir Aksi Sindikat Penipuan Penerimaan ASN Kemenkumham dan Kemenag

Dari para korban total tersangka mendapatkan uang sebesar Rp7,4 miliar.

Baca Selengkapnya
Segini Pensiunan yang Bakal Diterima Anggota DPR Usai Menjabat 5 Tahun

Segini Pensiunan yang Bakal Diterima Anggota DPR Usai Menjabat 5 Tahun

Mantan anggota DPR-RI berhak mendapatkan uang pensiun saat periode jabatannya selesai.

Baca Selengkapnya