Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sisi Lain Strategi China Hadapi Pandemi Covid-19, Kamera Pemantau Awasi Gerakan Warga

Sisi Lain Strategi China Hadapi Pandemi Covid-19, Kamera Pemantau Awasi Gerakan Warga kamera pemantau di beijing china. ©REUTERS/Thomas Peter

Merdeka.com - Wabah virus corona di China memberikan gambaran yang belum pernah terjadi sebelumnya bagaimana sistem kamera pengintai bekerja, untuk membantu memeriksa pergerakan orang dan menghambat penyakit tersebut.

China sedang mencoba membangun sistem jaringan pengawasan yang paling canggih di dunia, dengan memasang ratusan juta kamera di tempat-tempat umum dan peningkatan penggunaan teknologi seperti pemantauan ponsel cerdas dan pengenalan wajah.

Tahun ini, kota-kota dan desa-desa di seluruh China telah menggunakan sistem dalam rangka "perang rakyat melawan virus corona", istilah yang digaungkan pemerintah.

Sementara pihak berwenang terutama menggunakan data lokasi seluler dan aplikasi penelusuran terkait ID untuk menandai orang yang kembali dari luar negeri untuk karantina, sistem pengawasan kamera telah memainkan peran penting, menurut pejabat, media pemerintah, dan penduduk.

Jaringan telah digunakan untuk melacak kontak orang-orang yang dikonfirmasi terinfeksi virus, dan untuk menghukum perusahaan dan individu yang melanggar aturan.

"Ini adalah situasi perang," kata seorang pegawai negeri bermarga Wang di kota Tianjin, yang terlibat dalam melacak ribuan orang yang terkait dengan klaster virus corona di sebuah pusat perbelanjaan.

"Kita harus mengadopsi pemikiran waktu perang," lanjutnya, dilansir dari Reuters, Selasa (26/5).

Untuk memantau pergerakan warga, petugas akan duduk di ruang pemantauan atau menelusuri individu melalui ponsel pintarnya dari jaringan kamera.

"Jenis pengawasan ini lebih didorong oleh manusia daripada digerakkan oleh teknologi," kata James Leibold, profesor di Universitas La Trobe Australia, yang meneliti sistem serupa di Xinjiang, China barat daya.

'Pembatasan Masa Perang'

Media pemerintah, pejabat dan pemerintah daerah telah melaporkan hasil pemantauan sistem ini dalam rangka kampanye melawan virus corona.

Di desa Donghan di Hubei, provinsi tempat virus muncul pertama kali akhir tahun lalu, anggota jaringan Liu Ganhe melihat enam warga desa berkumpul tanpa masker, jadi dia melaporkan ke pihak berwenang.

“Kader desa bergegas ke tempat kejadian untuk membubarkan kerumunan dan mengedukasi masyarakat,” kata media, memuji “pembatasan masa perang” yang dapat ditegakkan oleh sistem.

Disebutkan bahwa sistem daerah menelan biaya 40 juta yuan (USD 5,6 juta) dan mencakup lebih dari 4.400 kamera.

Anggota jaringan He Haijun melihat warga desa berkumpul di daerah Yongzhou di provinsi Hunan, jadi dia meneriaki mereka melalui pengeras suara desa, lapor media pemerintah.

”Dalam dua menit, penduduk desa kembali ke rumah mereka,” lapornya.

Penggunaan pengeras suara untuk membubarkan perkumpulan warga juga dikonfirmasi oleh warga empat desa di timur laut China kepada Reuters.

Pihak berwenang juga memasang kamera di luar rumah orang-orang yang datang dari Hubei dan dari luar negeri.

Media pemerintah melaporkan, di Xiangtan, Hunan, sistem itu digunakan untuk mencari seorang pria yang suhu badannya tinggi di pusat perbelanjaan. Pria ini juga diketahui sempat mengendarai motor.

Pejabat melacaknya menggunakan kamera dan mengirim petugas keamanan publik untuk menegurnya.

Media pemerintah telah menerbitkan foto-foto pejabat yang menonton beberapa layar di kantor polisi. Yang lain menunjukkan staf relawan mencari rekaman dan berbagi klip di aplikasi pesan.

Berhasil

Sementara pengawasan mungkin belum sempurna penerapannya, pengetahuan publik tentang sistem ini dapat membantu penegakan hukum.

"Hal itu memang membawa persepsi bahwa seseorang mengawasi Anda, dan mengubah perilaku orang-orang moderat dan mengubah pemikiran orang dari waktu ke waktu," jelas Leibold.

"Saya pikir itu akan menjadi salah satu pelajaran jangka panjang dari Covid, bahwa itu benar-benar berhasil."

Rincian yang dibagikan oleh warga dan pejabat menunjukkan sistem pengenalan wajah juga berperan di kota-kota besar.

Di Tianjin, 100 km dari Beijing, para pejabat mendatangi rumah ke rumah menelusuri orang-orang yang terkait dengan wabah klaster pusat perbelanjaan pada akhir Februari, menggunakan data dari rekaman pengawasan.

Pejabat menentukan waktu yang tepat agar pekerja toko yang terinfeksi terpapar ke pelanggan dan kemudian melacak orang yang tertangkap dalam rekaman di sekitar toko pada saat itu.

Dokumen pengadaan peralatan otoritas lokal, tersedia di berbagai situs web dan dikumpulkan oleh Reuters, memberikan rincian sistem pengawasan daerah yang mencakup teknologi pengenalan wajah yang dapat melacak pergerakan seseorang hingga 90 hari.

Lebih dari 9.000 orang dikarantina.

"Para kader menemukan mereka satu per satu melalui pemindaian kamera keamanan publik," kata pegawai sipil Tianjin kepada Reuters.

(mdk/pan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Kamera Tercepat di Dunia, 1 Detik Bisa Potret 156,3 Triliun Foto

Ini Kamera Tercepat di Dunia, 1 Detik Bisa Potret 156,3 Triliun Foto

Teknologi ini pada dasarnya telah dikembangkan pada 2014.

Baca Selengkapnya
Kamera Terbesar di Dunia Ini Mampu Memantau Alam Semesta yang Gelap

Kamera Terbesar di Dunia Ini Mampu Memantau Alam Semesta yang Gelap

Kemampuan kamera ini dapat memantau langit yang gelap. Melihat galaksi dari yang gelap menjadi terang.

Baca Selengkapnya
China Mau Pasang CCTV di Bulan, Ini Tujuannya

China Mau Pasang CCTV di Bulan, Ini Tujuannya

China merencanakan membuat pangkalan Bulan secara permanen. Untuk itu mereka ingin lebih dulu memasang CCTV di sana.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Telkom Gandeng Huawei untuk Percepat Adopsi Pemanfaatan AI bagi Dunia Usaha

Telkom Gandeng Huawei untuk Percepat Adopsi Pemanfaatan AI bagi Dunia Usaha

Penandatangan kerja sama yang dilakukan pada ajang Mobile World Congress 2024.

Baca Selengkapnya
Seperangkat Teknologi Keren Wajib Diboyong saat Mudik Lebaran Bikin Orang Kampung Melongo

Seperangkat Teknologi Keren Wajib Diboyong saat Mudik Lebaran Bikin Orang Kampung Melongo

Berikut adalah deretan teknologi terbaru yang cocok dibawa ke kampung halaman.

Baca Selengkapnya
Tertangkap Kamera Acungkan Dua Jari di Jateng, Ini Respons Jokowi

Tertangkap Kamera Acungkan Dua Jari di Jateng, Ini Respons Jokowi

Jokowi tertangkap kamera mengacungkan dua jari saat kunjungan kerja di Salatiga.

Baca Selengkapnya
Cerita Konglomerat China Gagal Melamar Kerja 30 Kali hingga Akhirnya Punya Kekayaan Ratusan Triliun

Cerita Konglomerat China Gagal Melamar Kerja 30 Kali hingga Akhirnya Punya Kekayaan Ratusan Triliun

Mereka bilang ini ide paling bodoh yang pernah saya lakukan. Saya tidak peduli selama orang dapat menggunakannya

Baca Selengkapnya
Pameran Perdagangan Terbesar di China Sepi, Pedagang Ngeluh: Harga Barang Kami Semurah Kol di Pasar

Pameran Perdagangan Terbesar di China Sepi, Pedagang Ngeluh: Harga Barang Kami Semurah Kol di Pasar

Eksportir dan pedagang di pameran perdagangan besar China mengeluhkan sepinya pembeli akibat ketidakpastian global.

Baca Selengkapnya