Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Siapa Penemu Sebenarnya dari Toilet?

Siapa Penemu Sebenarnya dari Toilet? Ilustrasi toilet. ©Shutterstock/Africa Studio

Merdeka.com - Toilet adalah salah satu inovasi paling berguna dalam sejarah. Sejarah toilet ini berasal dari abad ke-18 ketika Alexander Cumming mendapatkan paten pertama untuk toilet flush (siram), temuan yang sangat mengagumkan saat itu.

Namun sejarah toilet tidak hanya terkait dengan Alexander Cumming. Sir John Harrington dan Ismail al-Jazari juga disebut sebagai penemu toilet. Bagaimana sejarah toilet dan siapa penemunya?

Dikutip dari laman History Defined, gagasan dan desain toilet untuk membersihkan kotoran manusia menggunakan air mengalir telah ada sejak 5.000 tahun lalu. Ada bukti penggunaan toilet selama era Neolitik dan Romawi kuno serta kekaisaran Mohenjo Daro.

Orang Romawi memiliki toilet umum, lebih mirip seperti tempat pemandian umum. Toilet tersebut dirancang untuk menangkap kotoran menggunakan air mengalir. Pengguna toilet ini membersihkan diri dengan menggunakan semacam spons yang bisa dicuci, yang menempel pada tongkat pendek.

Selain menggunakan toilet umum, orang Romawi kuno juga menggunakan pispot atau wadah sekali pakai.

Kemudian pada era Elizabethan atau zaman pertengahan Eropa, orang belajar memasang dan menggunakan toilet air mengalir.

Keluarga kerajaan dan orang-orang kaya membuat toilet di bawah saluran air alamiah atau buatan, biasanya di dekat rumah atau di dalam rumah mereka. Bau tak sedap ditutupi dengan tanaman jerbal atau minyak wangi khusus.

Pemerintah mengelola pembuangan limbah kotoran ke sungai Thames, menyebabkan polusi parah dan penyakit di negara tersebut. Orang miskin membuang air di lahan terbuka, ujung jalan buntu, dan area lainnya.

Sementara itu di jazirah Arab, Ismail al-Jazari yang seorang desainer, ahli teknik, ahli matematika legendaris, dianggap sebagai bapak toilet siram modern.

Pada 1206, dia menemukan mesin siram menggunakan tangan, asal usul toilet siram modern. Mesin ciptaan Jazari ini menggunakan alat yang bisa mengeluarkan air ketika disentuh sehingga pengguna bisa dengan mudah mengendalikan atau mengatur air yang keluar dengan tangannya.

Alat ini disertai semacam robot wanita yang berdiri membawa wadah air yang terbalik untuk melepaskan air saat tuas ditarik. Robot ini kemudian akan mengisi ulang toples setelah air habis.

Konsep ini yang kemudian digunakan dalam toilet modern.

Kemudian pada 1596, Sir John Harrington yang merupakan putra baptis Ratu Elizabeth I menjelaskan idenya tentang toilet siram yang dapat membuang limbah menggunakan air dan mengganti air secara otomatis.

Ide itu berupa wadah oval anti air dengan kedalaman 60 sentimeter yang dibuat dengan lilin dan material lainnya. Wadah ini menampung air dari tangki kecil. Wadah ini diletakkan di lantai di bawah tank dan terhubung dengan sebuah pipa.

Tangki ini menampung 7,5 galon air untuk membersihkan kotoran dan digunakan dengan menarik tuasnya. Harrington menamakan temuannya sebagai "Ajax".

Pada 1775, Alexander Cumming mendapatkan hak paten kurva S toilet flush (siram). Temuan pria Skotlandia ini dinilai meningkatkan kapasitas siram atau pembersihan toilet.

Cumming juga memperbaiki mekanisme siram yang sebelumnya dirancang Harrington, menambahkan tekanan dan memperbaiki ketidakstabilan tuas sehingga air mudah diisi ulang saat tuas ditarik.

(mdk/pan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sejak Kapan Pesawat Punya Toilet? Begini Sejarahnya

Sejak Kapan Pesawat Punya Toilet? Begini Sejarahnya

Toilet biasanya berada di bagian depan dan ekor pesawat.

Baca Selengkapnya
Mengapa Duduk di Toilet Saat Buang Air Besar Bisa Memberi Banyak Inspirasi?

Mengapa Duduk di Toilet Saat Buang Air Besar Bisa Memberi Banyak Inspirasi?

Duduk di toilet bukan hanya momen untuk membuang hajat saja namun juga bisa memunculkan inspirasi.

Baca Selengkapnya
Nyeleneh Banget, Begini Penampakan Kloset Model Motor yang Bikin Heran Netizen

Nyeleneh Banget, Begini Penampakan Kloset Model Motor yang Bikin Heran Netizen

Cara menyiram kotoran di dalam toilet ini unik dan bikin heran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Viral Toilet Umum dengan Pemandangan Indah di Magelang, Penampakannya Bikin Takjub

Viral Toilet Umum dengan Pemandangan Indah di Magelang, Penampakannya Bikin Takjub

Begitu pintu toilet dibuka, terlihat pemandangan yang begitu indah dengan pemandangan pegunungan dan tanaman hijau yang begitu asri.

Baca Selengkapnya
PNS Cabul di Gorontalo, Simpan Kamera Tersembunyi di Toilet Perempuan Rekam Aktivitas Rekan Kerja

PNS Cabul di Gorontalo, Simpan Kamera Tersembunyi di Toilet Perempuan Rekam Aktivitas Rekan Kerja

Pelaku kemudian meninggalkan ponsel itu di dalam toilet dalam keadaan sedang merekam video

Baca Selengkapnya
Fasilitasnya Apik! Rusun di Jakarta Timur Ini Biaya Sewanya Hanya Rp10 Ribu Per Bulan, Begini Potretnya

Fasilitasnya Apik! Rusun di Jakarta Timur Ini Biaya Sewanya Hanya Rp10 Ribu Per Bulan, Begini Potretnya

Fasilitasnya terbilang mewah, dengan ranjang tingkat yang empuk sampai toilet duduk.

Baca Selengkapnya
Sains Ungkap Cara ini Meningkatkan Peluang Hidup Manusia 90 Persen jika Tersambar Petir

Sains Ungkap Cara ini Meningkatkan Peluang Hidup Manusia 90 Persen jika Tersambar Petir

Berikut cara agar manusia punya peluang hidup jika kepalanya tersambar petir.

Baca Selengkapnya
Menjajal Kereta Majapahit New Generation Relasi Malang-Jakarta, Ada Tempat Salat hingga Toilet Khusus Perempuan

Menjajal Kereta Majapahit New Generation Relasi Malang-Jakarta, Ada Tempat Salat hingga Toilet Khusus Perempuan

Tampilan baru KA Majapahit ini memberikan sensasi naik kereta ekonomi serasa eksekutif.

Baca Selengkapnya
Kalau Tak Ada Perang Dunia II, 6 Teknologi ini Tidak akan Pernah Muncul

Kalau Tak Ada Perang Dunia II, 6 Teknologi ini Tidak akan Pernah Muncul

Berikut enam inovasi yang dihasilkan dari Perang Dunia II di mana hingga saat ini masih digunakan:

Baca Selengkapnya