Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menyusuri Wuhan, Kota di China Tempat Wabah Virus Corona Pertama Kali Ditemukan

Menyusuri Wuhan, Kota di China Tempat Wabah Virus Corona Pertama Kali Ditemukan Pasar Ikan di Wuhan. ©HECTOR RETAMAL/AFP

Merdeka.com - Bagi banyak orang, Wuhan sebelumnya adalah kata yang tak dikenal, hingga kota di China itu menjadi sorotan karena wabah virus corona mematikan menjadi berita utama di seluruh dunia. Wuhan, sebenarnya adalah salah satu kota terpadat di China, kota besar seperti Shanghai dan Beijing.

Dengan populasi lebih dari 11 juta penduduk menurut pejabat pemerintah, Wuhan adalah ibu kota Provinsi Hubei dan kota terbesar di wilayah China tengah.

Terletak di sisi Sungai Yangtze, sekitar 800 kilometer barat Shanghai, atau empat jam perjalanan jika menggunakan kereta berkecepatan tinggi.

Kota ini, yang membentang 8.494 kilometer persegi, telah memainkan peran utama dalam rencana pemerintah untuk meremajakan wilayah pusat negara selama lebih dari satu dekade.

Kota Transportasi

Seperti dilansir dari CNN, Jumat (24/1), berkat lokasinya yang strategis, Wuhan sering disebut sebagai "jiu sheng tong qu," yang berarti jalan utama dari sembilan provinsi.

Selain jaringan kereta api konvensional, Wuhan adalah salah satu perhentian di dua jalur kereta api kecepatan tinggi utama: Beijing-Guangzhou (dari utara ke selatan) dan kereta api kecepatan tinggi Shanghai-Chengdu (dari timur ke barat).

Ini juga rumah bagi satu dari hanya empat pusat perawatan kereta api utama di negara ini.

Beralih ke penerbangan, Bandara Internasional Tianhe adalah satu-satunya bandara di wilayah China tengah yang memiliki penerbangan langsung ke lima benua.

Menurut data dari situs web penerbangan Flightconnections.com, Bandara Wuhan melayani penerbangan penumpang non-stop ke 109 tujuan di 20 negara. Ini termasuk kota-kota besar seperti London, Moskow, Paris, Roma, New York, San Francisco, Bangkok, Tokyo, dan Seoul.

Jumlah penumpang bandara pada tahun 2018 melebihi 24 juta dan diharapkan mencapai 29 juta pada 2019.

Penutupan Sementara

Pada 23 Januari, pejabat pemerintah mengumumkan penutupan sementara bandara dan stasiun kereta api Wuhan. Semua tiket kereta api yang keluar masuk Wuhan juga telah ditangguhkan, sementara beberapa maskapai internasional membatalkan penerbangannya ke Wuhan.Semua layanan transportasi umum ditangguhkan hingga pemberitahuan lebih lanjut.Penutupan ini diperkirakan akan menciptakan banyak kekacauan karena China sekarang berada di tengah-tengah Chunyun, atau perjalanan wisata Festival Musim Semi. Sekitar 3 miliar perjalanan diperkirakan akan dilakukan warga China yang mengunjungi keluarga mereka untuk merayakan Tahun Baru Imlek - banyak dari perjalanan itu melewati Wuhan.

Pusat Manufaktur dan Wisata Sejarah

Wuhan adalah kota pusat manufaktur dengan fokus utama pada mobil dan peralatan medis: Bosch, yang berkantor pusat di Shanghai, memiliki dua pabrik di kota itu dan PSA memindahkan kantor pusat China mereka ke Wuhan baru-baru ini.Tetapi pentingnya sejarah kota dapat ditelusuri kembali lebih dari 3.000 tahun. Wuhan terdaftar sebagai salah satu Kota Sejarah dan Budaya Ternama dan merupakan rumah bagi reruntuhan Kota Panlong.Situs arkeologi, ditemukan pada 1950-an, termasuk kuburan dan fondasi istana dari kota bertembok kuno dari Dinasti Shang (1600-1046 SM). Di situlah Revolusi Xinhai pecah pada tahun 1911, yang mengarah pada penggulingan sistem kekaisaran China.Selain objek wisata bersejarah, wisatawan mengunjungi Wuhan untuk melihat pemandangan alamnya seperti Gunung Mulan, daerah pegunungan suci bagi umat Tao dan Budha.Wuhan juga merupakan titik loncatan yang populer bagi mereka yang menjelajahi Area Pemandangan Bendungan Tiga Ngarai, yang berjarak sekitar 400 kilometer di sebelah barat kota. Banyak pelancong yang pergi dengan kapal pesiar Sungai Yangtze memulai perjalanan mereka di atau dekat Wuhan.

(mdk/pan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sejarah 2 Maret: Kasus Pertama Virus Covid-19 di Indonesia
Sejarah 2 Maret: Kasus Pertama Virus Covid-19 di Indonesia

Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.

Baca Selengkapnya
Viral Wanita Asal China Terjatuh ke Jurang Kawah Ijen, Berapa Harga Tiket Masuknya?
Viral Wanita Asal China Terjatuh ke Jurang Kawah Ijen, Berapa Harga Tiket Masuknya?

pada akhir pekan tiket masuk bagi wisatawan lokal dipatok Rp7.500. Adapun, harga tiket bagi wisatawan asing ditetapkan Rp150.000.

Baca Selengkapnya
Cerita di Balik Unggahan Viral Bayi Usia 2 Hari di Klaten Meninggal Usai Dipijit Neneknya
Cerita di Balik Unggahan Viral Bayi Usia 2 Hari di Klaten Meninggal Usai Dipijit Neneknya

Peristiwa bayi berusia 2 hari meninggal usai dipijat nenek itu sudah diunggah pada 31 Desember 2023 lalu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
H-10 Lebaran Ibunda Meninggal Dunia, Kisah Pilu Wanita Ini Viral
H-10 Lebaran Ibunda Meninggal Dunia, Kisah Pilu Wanita Ini Viral

Wanita ini bagikan kisah pilu. 10 hari sebelum lebaran ibunda meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Viral Wanita Berangkatkan Semua Karyawannya Pergi Umrah, Tuai Pujian Warganet
Viral Wanita Berangkatkan Semua Karyawannya Pergi Umrah, Tuai Pujian Warganet

Saking bahagianya, salah satu karyawannya tampak menangis sambil menutup wajahnya.

Baca Selengkapnya
Viral Wanita Punya Ratusan Ekor Kucing di Rumah, Ini Sosok Tuti Suprapti yang Curi Perhatian
Viral Wanita Punya Ratusan Ekor Kucing di Rumah, Ini Sosok Tuti Suprapti yang Curi Perhatian

Viral wanita punya ratusan kucing di rumah. Ini sosok di baliknya.

Baca Selengkapnya
Cara Mencegah Penularan Virus Nipah, Kenali Gejalanya
Cara Mencegah Penularan Virus Nipah, Kenali Gejalanya

Infeksi virus Nipah dapat dicegah dengan menghindari paparan terhadap babi dan kelelawar serta menerapkan kebiasaan bersih.

Baca Selengkapnya
Rumah Wanita Ini Kerap Dilempar Batu oleh Tetangga, Begini Kronologinya
Rumah Wanita Ini Kerap Dilempar Batu oleh Tetangga, Begini Kronologinya

Rumah wanita ini kerap dilempar batu oleh tetangga. Begini kronologinya yang viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Heboh Pohon Beringin Tua di Alun-Alun Kota Blitar Tumbang, Puluhan Orang Luka-Luka
Heboh Pohon Beringin Tua di Alun-Alun Kota Blitar Tumbang, Puluhan Orang Luka-Luka

Kejadian itu bertepatan dengan hujan disertai angin kencang yang melanda Blitar.

Baca Selengkapnya