Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Hoaks Ridwan Kamil Jadi Ketum Golkar Lalu Dukung Anies Maju Capres

CEK FAKTA: Hoaks Ridwan Kamil Jadi Ketum Golkar Lalu Dukung Anies Maju Capres CEK FAKTA: Hoaks Ridwal Kamil Jadi Ketum Golkar Lalu Dukung Anies Maju Capres. ©YouTube

Merdeka.com - Beredar sebuah video yang mengeklaim jika Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil resmi menduduki posisi ketua umum Partai Golkar, menggantikan Airlangga Hartarto. Disebutkan pula jika Ridwan Kamil mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024.

Video yang diunggah di YouTube, berjudul: "KIB RESMI DIBUBARKAN !! RIDWAN KAMIL AMBIL ALIH KETUM PARTAI GOLK4R? || BERITA TERKINI," diunggah pada 30 Januari 2023.

Sedangkan thumbnail dalam video, berupa foto Ridwan Kamil menggunakan jas berwarna kuning, yang dikelilingi sejumlah orang.

"Mengejutkan... Airlangga Di Kudeta !! RK Ketum GolkarPastikan Partai Kuning Ini 1000% Dukung Anies di Pilres"

cek fakta hoaks ridwal kamil jadi ketum golkar lalu dukung anies maju capres©YouTube

Penelusuran

Cek fakta merdeka.com melakukan penelusuran dengan melihat secara keseluruhan isi video berdurasi 8 menit. Hasilnya, video itu berisi gabungan video yang menampilkan Ridwan Kamil saat resmi bergabung ke Partai Golkar.

Kemudian video berupa foto Anies yang mendapat dukungan dari relawan go Anies. Dan menampilkan kebersamaan Ridwan Kamil dan Anies Baswedan saat makan bersama. Keseluruhan isi video juga tidak menyinggung soal Ridwan Kamil yang menjadi ketum Partai Golkar dan resmi mendukung Anies di Pilpres 2024.

Sedangkan narasi dalam video, juga tidak ada yang menyebutkan jika Airlangga dikudeta dan digantikan oleh Ridwan Kamil. Narasi di video berisi soal tanggapan Ridwan Kamil terkait pencapresan Anies Baswedan.

Seperti dalam artikel Antara berjudul "Ridwan Kamil ucapkan selamat kepada Anies Baswedan terkait capres," diunggah pada 3 Oktober 2022.

Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil mengucapkan selamat kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang resmi diusung oleh Partai NasDem sebagai calon presiden (capres) pada Pilpres 2024.

"Saya ucapan selamat untuk Pak Anies. Sebagai sahabat kalau ada peristiwa penting dalam hidup sahabat. Kita ikut senang, maka saya senang dan mengucapkan selamat untuk Pak Anies," kata Ridwan Kamil seusai memberikan Keynote Speech Acara Media Gathering SKK Migas, di Kota Bandung, Senin.

Narasi lainnya, seperti yang diunggah merdeka.com berjudul "Ridwan Kamil: Kalau Takdir Ada di Pak Anies, Kita Dukung Jadi Presiden," pada 2 Oktober 2022.

Ridwan Kamil menyinggung akan mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai presiden jika menjadi calon presiden (capres). Diketahui, Anies juga hadir dalam acara tersebut.

"Mudah-mudahan saya doakan menjelang 2024, kita dukung siapapun presidennya, setuju? Kalau takdir ada di Pak Anies, kita dukung Pak Anies sebagai presiden," kata Emil.

Sementara itu, terkait posisi Ketum Partai Golkar sampai saat ini masih dijabat oleh Airlangga Hartarto. Dalam agenda politiknya, Airlangga bertemu dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Rabu (1/2).

Airlangga mengungkapkan, pertemuan dengan Surya Paloh menjadi simbol rasa syukur sebagai parpol pendukung Jokowi-Ma'ruf mampu melalui berbagai hambatan dan rintangan. Terutama, dalam mengahadapi pandemi Covid-19.

Kesimpulan

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil resmi menduduki posisi ketua umum Partai Golkar, menggantikan Airlangga Hartarto adalah tidak benar. Sampai saat ini, posisi Ketum Golkar masih dijabat oleh Airlangga.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Referensi

https://www.youtube.com/watch?v=k0EVAtGm-rIaslinya https://aktual.com/dukung-pemerintah-kubu-agung-tegaskan-tanpa-syarat/https://babel.antaranews.com/berita/305525/ridwan-kamil-ucapkan-selamat-kepada-anies-baswedan-terkait-capreshttps://www.merdeka.com/politik/ridwan-kamil-kalau-takdir-ada-di-pak-anies-kita-dukung-jadi-presiden.htmlhttps://www.merdeka.com/politik/surya-paloh-dan-airlangga-bertemu-selama-tiga-jam-ini-yang-dibahas.html

(mdk/lia)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ketum Golkar Airlangga Bicara Peluang Ridwan Kamil: Antara Cagub Jakarta atau Jawa Barat

Ketum Golkar Airlangga Bicara Peluang Ridwan Kamil: Antara Cagub Jakarta atau Jawa Barat

Golkar dan Partai Gerindra sudah memberikan tiket untuk Ridwan Kamil berlaga di Pilkada Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Reaksi Airlangga Hartarto Dengar Isu Jokowi dan Gibran Kandidat Ketum Golkar

Reaksi Airlangga Hartarto Dengar Isu Jokowi dan Gibran Kandidat Ketum Golkar

Airlangga menanggapi muncul nama Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, Agus Gumiwang, hingga Bahlil Lahadalia jadi calon Ketum Golkar.

Baca Selengkapnya
Dinilai Berpeluang Jadi Ketum Golkar, Ini Respons Khas Gibran

Dinilai Berpeluang Jadi Ketum Golkar, Ini Respons Khas Gibran

Cawapres Gibran Rakabuming Raka memberi jawaban khas saat ditanya soal peluangnya menjadi Ketua Umum Partai Golkar menggantikan Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Rekam Jejak Ridwan Kamil yang Lagi 'OTW' Jakarta

Rekam Jejak Ridwan Kamil yang Lagi 'OTW' Jakarta

Ridwan Kamil mantan Gubernur Jawa Barat yang merupakan politkus Partai Golkar

Baca Selengkapnya
Ridwan Hisjam Beberkan Jejak Politik Jokowi, Masuk Golkar dan Jadi Kader PDIP karena Maju Wali Kota Solo

Ridwan Hisjam Beberkan Jejak Politik Jokowi, Masuk Golkar dan Jadi Kader PDIP karena Maju Wali Kota Solo

Anggota Dewan Pakar Partai Golkar Ridwan Hisjam mengatakan, Jokowi menjadi kader Golkar sejak menjabat ketua Asmindo Solo Raya periode 1997 sampai 2002.

Baca Selengkapnya
Airlangga Jawab Isu Jokowi Gabung Golkar: Sudah Rapat dan Beriringan

Airlangga Jawab Isu Jokowi Gabung Golkar: Sudah Rapat dan Beriringan

Airlangga Hartarto menanggapi kabar Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang bakal bergabung ke Golkar.

Baca Selengkapnya
Isu Pemakzulan, Ketum Golkar Tegaskan Jokowi Didukung 80 Persen Susunan Kabinet

Isu Pemakzulan, Ketum Golkar Tegaskan Jokowi Didukung 80 Persen Susunan Kabinet

Airlangga memandang, keadaan sekarang berbeda dengan pemilu sebelumnya yang panas imbas pilgub DKI 2017.

Baca Selengkapnya
PAN dan Golkar Berebut Andil Besar Menangkan Prabowo-Gibran

PAN dan Golkar Berebut Andil Besar Menangkan Prabowo-Gibran

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto terang-terangan minta jatah 5 kursi menteri di kabinet Prabowo.

Baca Selengkapnya
Gibran Jawab Isu Dirinya dan Jokowi Bergabung ke Golkar

Gibran Jawab Isu Dirinya dan Jokowi Bergabung ke Golkar

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto merespons baik terkait kemungkinan Presiden Jokowi masuk ke partainya.

Baca Selengkapnya